Minggu, 14 April 2013
Seberapa Besar Indonesia?
Tidak bisa dipungkiri bahwa Indonesia merupakan negara berukuran besar yang memainkan peran strategis sebagai dinamisator dan stabilisator di Asia Teanggara. Hal ini menunjukkan bahwa Indonesia mempunyai peran penting dan kedudukan tinggi sebagai negara yang menjadi pusat perhatian dan contoh negara-negara lain di ASEAN. Namun, pantaskah Indonesia menyandang status tersebut?
Melihat keadaan lingkungan Indonesia sekarang ini, dapat membuat orang berfikir dua kali untuk menyetujui kebesaran Indonesia tersebut. Ketika berjalan-jalan ke pasar, kita akan melihat sampah berserakan dan bau busuk yang menyengat. Ketika melihat ke pinggir jalan, akan terlihat sampah-sampah berterbangan yang terhempas angin kendaraan. Dan saat kita melihat ke selokan, akan tampak tumpukan sampah yang menggenang. Sungguh pemandangan yang sangat mengenaskan untuk ukuran negara yang seharusnya menjadi sosok tauladan.
Berbagai dampak buruk sampah seperti banjir besar yang belakangan terjadi di Jakarta, seharusnya dapat di minimalisir kemungkinan terjadinya apabila setiap anggota masyarakat peduli terhadap nasib lingkungannya. Namun semuanya tidak akan berubah menjadi lebih baik jika masih banyak yang menjatuhkan sampah jajanannya begitu saja, masih banyak yang mengabaikan sampah jajanannya begitu saja, masih banyak yang meremehkan sampah dan memanjakan diri untuk merusak alam.
Perbaikan fisik hanya akan terlihat bagus sementara apabila tidak dibarengi perbaikan pola fikir masyarakatnya. Dengan pembangunan fasilitas umum di sana-sini yang dilakukan pemerintah hanya akan membantu penyelesaian masalah sementara, karena pada akhirnya semua akan rusak dan menjadi sampah. Indonesia akan tetap menjadi Indonesia yang sekarang ini tanpa perbaikan jiwa masyarakatnya. Oleh karena itu, mari kita sama-sama memperbaiki pola fikir kita dan mulai melirik sekeliling lingkungan kita demi Indonesia yang lebih besar lagi. Besar dalam arti fisik dan mental!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar